5 Kuliner Murah yang Paling Popular Khas Indonesia, Dijamin Nikmat

Indonesia memang memiliki makanan khas yang tidak terhitung jumlahnya, banyak sekali makanan khas yang unik dan menarik untuk dicoba. Walaupun sudah banyak kuliner asing yang masuk ke Indonesia, nyatanya makanan khas Indonesia masih popular di kalangan masyarakatnya sendiri.

Tidak hanya popular di negeri sendiri, banyak pula makanan khas Indonesia yang tenar di luar negeri. Bahkan beberapa diantaranya berhasil menduduki peringkat sepuluh besar makanan terenak di dunia. Luar biasa lagi adapula makanan khas Indonesia yang diklaim atau diakui oleh negara lain.

Selain terkenal karena rasanya yang nikmat, turis asing juga menganggap makanan khas Indonesia memiliki harga yang terjangkau. Bagaimana tidak, banyak sekali pedagang kaki lima yang memilih untuk menjual makanan khas Indonesia yang murah dan rasanya mantap ini. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya tentang makanan-makanan murah yang nikmat dan paling popular di Indonesia berikut ini.

1. Bakso
bakso murah
image: cookpad.com

Makanan khas Indonesia yang paling popular di masyarakat bisa dikatakan adalah bakso. Makanan yang satu ini memang unik sekali, bentuknya bulat dan dibuat dari daging sapi. Tentu daging sapi akan sangat nikmat apabila dipadukan dengan kuah kaldunya yang gurih.

Dengan tambahan bihun, daun seledri, kecap, sambal, dan saos membuatnya begitu lezat untuk disantap, terlebih dikala hujan.

2. Rujak
kuliner rujak
image: resepkoki.co

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan rujak, yap makanan yang satu ini biasanya memiliki ciri khas dengan adanya sambal kental yang terbuat dari kacang. Rujak terdiri dari lontong, sayuran hingga toge yang membuatnya begitu nikmat.

Anda bisa dengan mudah menemukan penjual rujak, pastinya rasanya begitu unik karena taburan sambal kacangnya. Apalagi jika ditambah dengan cabe yang membuat rasanya pedas, pastinya bisa membuat anda ketagihan.

3. Soto
soto khas indonesia
image: citarasaindonesia.co.id

Tidak lengkap rasanya jika kita berbicara tentang makanan khas Indonesia yang popular tetapi tidak menyebutkan Soto. Makanan yang satu ini memiliki banyak jenisnya, ada soto padang, soto madura hingga soto lamongan yang memiliki rasa unik masing-masing.

Soto memang makanan khas Indonesia yang terbuat dari daging ayam biasanya, tetapi ada juga yang menggunakan babat, usus dan lainnya. Soto ini harganya sangat murah, anda bisa mendapatkan nya mulai dari harga Rp. 7.000.

4. Mie Ayam
mie ayam
image: selerasa.com

Kalau bicara tentang mie, mungkin di luar negeri masih bisa ditemukan banyak sekali resep mie yang rasanya nikmat. Mulai dari ramen dan udon dari Jepang, pad thai dari Thailand, Pho dari Vietnam, sampai jjajangmyeon dari Korea begitu populer di masyarakat Asia. Walaupun demikian mie ayam masih menjadi pilihan masyarakat Asia khususnya Indonesia. Tentu dengan harganya yang murah menjadi lasan utamakan makanan ini menjadi popular di dalam dan luar negeri.

Anda bisa menemukan harga mie ayam mulai dari Rp. 5000 rupiah saja, tentunya dengan porsi yang berbeda-beda. Meskipun murah, rasa kaldunya begitu nikmat dengan tambahan daging ayam yang membuat mie ayam begitu nikmat. Anda yang ingin makan mie ayam bisa menemukan nya dengan mudah di Indonesia.

5. Nasi Goreng
nasi goreng
image: selerasa.com

Nasi goreng khas Indonesia juga menjadi trending disini, karena Nasi goreng kita memiliki rasa yang unik dengan tambahan telur, sosis dan lainnya. Bumbunya masih menggunakan rempah yang membuat rasanya begitu unik.

Indonesia memang memiliki rempah-rempah yang banyak, jadi tidak heran jika makanan khas Indonesia lebih banyak menggunakan rempah. Salah satunya adalah Nasi Goreng ini, makanan yang dibuat dari nasi ini digoreng dengan bumbu yang sudah disediakan, rasanya unik.

Harga nasi goreng mulai dari harga Rp. 10.000 an saja, cobalah untuk mencari nasi goreng yang enak saja. Harganya sangat bervariasi di setiap tempat, tetapi rata-rata harganya masih segitu, jadi tergantung anda menemukan tempatnya dimana.

Itulah makanan-makanan murah dan popular yang ada di Indonesia, wajib anda coba pastinya, apalagi jika anda merupakan pecinta kuliner. Makanan indonesia ini juga sangat dikenal oleh masyarakat luar, jadi tidak ada salahnya untuk terus menikmati makanan negeri sendiri agar tidak menghilang.

Belum ada Komentar untuk "5 Kuliner Murah yang Paling Popular Khas Indonesia, Dijamin Nikmat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel